Pengertian Peraturan Keluarga dan Contohnya

wawasanpendidikan.com; berbicara tentang peraturan, ada banyak jenis peraturan atau tata tertib. ada namanaya petaruran di berlalu lintas, peraturan di keluarga bahkan tata tertib di sekolah. kali ini sobat pendidikan akan membahas tentang Pengertian Peraturan Keluarga dan Contohnya. semoga bermanfaat.

Pengertian Peraturan Keluarga dan Contohnya

 A. Pengertian Peraturan
  • Menurut Suharsimi Arikunto dalam bukunya Manajemen Pengajaran Secara Manusiawi, menyebutkan bahwa peraturan menunjuk pada patokan atau standar yang sifatnya umum yang harus dipenuhi anak.
  • Menurut Elizabeth B. Hurlock dalam bukunya Perkembangan Anak menyebutkan bahwa peraturan adalah pola yang ditetapkan untuk tingkah laku yang dalam hal ini adalah tingkah laku anak dalam mematuhi aturan-aturan yang ditetapkan bersama dalam keluarga.
B. Pengertian Keluarga
  • Menurut Moh. Shochib adalah ditinjau dari dimensi hubungan darah dan hubungan sosial. Keluarga dalam dimensi hubungan darah merupakan suatu kesatuan sosial yang diikat oleh hubungan darah antara satu dengan lainnya. Sedangkan dalam dimensi hubungan sosial, keluarga merupakan suatu kesatuan sosial yang diikat oleh adanya saling berhubungan atau interaksi dan saling mempengaruhi antara satu dengan lainnya, walaupun di antara mereka tidak terdapat hubungan darah. 
  • Menurut Abu Ahmadi, keluarga adalah wadah yang sangat penting di antara individu dan group dan merupakan kelompok sosial yang pertama di mana anak-anak menjadi anggotanya. 
  • Menurut Syaiful Bahri Djamarah, keluarga adalah sebagai sebuah institusi yang terbentuk karena ikatan perkawinan. 
  • Menurut Mahfud Junaedi merupakan kelompok sosial pertama di mana individu berada dan akan mempelajari banyak hal penting dan mendasar melalui pola asuh dan binaan orang tua atau anggota keluarga lainnya.
C. Pengertian Peraturan Keluarga
Berdasarkan uraian pengertian peraturan dan keluarga di atas dapat disimpulkan bahwa peraturan keluarga adalah suatu aturan yang telah disepakati bersama antar anggota keluarga yang mengajarkan kepada anak apa yang harus dan apa yang boleh dilakukan di rumah atau dalam hubungan dengan anggota keluarga. Dalam hal ini adalah ketaatan dan kepatuhan anak untuk mengerjakan aturan-aturan dalam rumah mereka yang timbul dari proses latihan dan didikan dari kedua orang tuanya. 

D. Contoh Peraturan Keluarga
  • Peraturan makan,
Bahwa dalam makan anak harus duduk di meja makan dan anak tidak boleh
makan sambil berjalan atau berlari-lari.  
  • Peraturan waktu 
Bahwa anak harus tidur jam 9,  bangun setiap pagi kemudian sholat shubuh dan bersiap untuk berangkat ke
sekolah, serta taat menjalankan shalat 5 waktu.  

Peraturan dalam lingkungan keluarga dibuat oleh seluruh anggota keluarga dan dipatuhi oleh seluruh anggota keluarga, jika ada satu dari anggota keluarga yang melanggar aturan tersebut, maka anggota keluarga harus dihukum dan hukumannya juga berasal dari keluarga itu sendiri. 

Sumber:
  • Arikunto. (1993). Manajemen Pengajaran Secara Manusiawi. Jakarta: PT. Rineka Cipta
  • Hurlock. (1978). Perkembangan Anak. (Child Development), terj. Meitasari Tjandra. (Jakarta: Erlangga 
  • Shochib. (1998). Pola Asuh Orang Tua dalam Membantu Anak Mengembangkan Disiplin Diri. Jakarta: PT. Rineka Cipta 
  • Idris dan Lisma Jalam. (1992). Pengantar Pendidikan I. Jakarta: Grasindo
  • Ahmadi. (1991). Sosiologi Pendidikan. Jakarta: PT. Rineka Cipta  
  • Djamarah. (2004). Pola Komunikasi Orang Tua dan Anak dalam Keluarga. Jakarta: PT. Rineka Cipta 
  • Junaedi. (2009). Kiai Bisri Musthofa Pendidikan Keluarga Berbasis Pesantren. Semarang: Walisongo Press

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel